Anda perlu mengedit foto hasil jepretan kamera, meng-cropping, resize, atau menambahkan berbagai efek pada foto? Tenang, Anda sudah tidak lagi membutuhkan Photoshop, Gimp atau sebangsanya. Pakai saja Pixlr.
Pixlr merupakan tool imaging online berbasis ‘cloud computing’ alias komputasi awan. Pengguna cukup membuka situs tersebut untuk dapat mulai mengolah image. Syaratnya di komputer yang dipakai sudah memiliki plug-in Flash terbaru.
Memiliki penampilan, menu, dan opsi yang serupa dengan Photoshop, Pixlr dapat diakses secara gratis. Meski Gimp, yang merupakan aplikasi pengolah foto gratis juga menyediakan kemampuan serupa dengan Photoshop, akan tetapi Gimp masih tetap perlu diinstalasikan atau dipasang di komputer. Pixlr tidak.
Kalau Anda sudah menginstall Flash 10 di komputer, maka Anda juga sudah tidak perlu lagi melakukan upload file gambar untuk mengolahnya. File yang bersangkutan akan dibuka langsung di browser. Bahkan setelah situs http://www.pixlr.com/editor selesai terbuka, Anda bisa langsung memutuskan koneksi internet dan mulai mengolah image. Lumayan kan?
Selain Editor alias ‘Photoshop’ gratis, Pixlr juga menyediakan Express untuk mengolah foto secara cepat, Grabber yang merupakan plugin bagi FireFox dan Chrome untuk mengedit langsung meload gambar yang Anda temukan di Internet ke Pixlr untuk langsung diedit, serta Imm.io yang merupakan layanan image sharing.
Satu hal lagi, kalau Anda belum menginstalasikan Adobe Flash 10 di komputer, gambar yang akan diolah akan diupload terlebih dahulu ke server Pixlr. Tetapi jangan khawatir, Pixlr berjanji akan menghapus file tersebut secara otomatis 5 menit setelah diupload ke server mereka.
Sumber: www.terminaltekno.com
wah bisa edit foto secara online dong :)
ReplyDelete